Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label pendidikan

Sah! Pasca Konferancab PAC IPNU Cidahu Punya Nahkoda Anyar

Konferancab PAC IPNU Cidahu Kuningan News - Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kecamatan Cidahu resmi memasuki babak baru. Pergantian kepemimpinan ini ditandai dengan berakhirnya masa jabatan ketua sebelumnya Rekan Roby Zulfa dan terpilihnya Rekan Dimas Rio sebagai ketua baru melalui forum Konferensi Anak Cabang IV. Masa kepemimpinan Roby Zulfa di PAC IPNU Cidahu mencatatkan berbagai inovasi. Selama kepemimpinannya berbagai program kerja telah sukses dilaksanakan, yang semuanya berfokus pada peningkatan kapasitas pelajar, pembentukan karakter, dan pengembangan soft skill. “Dalam kepengurusan saya alhamdulilah beberapa inovasi diciptakan semoga ini bisa dilanjutkan di kepengurusan selanjutnya,” tuturnya Sabtu (27/12/2025) Di antara program unggulan yang diinisiasi oleh kepemimpinan sebelumnya adalah Diskusi Pelajar Interaktif (DISPERAKTIF).  “Program Disperaktif ini memberikan ruang bagi para pelajar untuk berdiskusi dan mengembangkan intelektual merek...

Belajar dari Lafran Pane, HMI Unisa Bahas Sejarah dan Nilai Perjuangan

Kajian rutin HMI Unisa Kuningan. Kuningan News - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Universitas Islam Al-Ihya (Unisa) Cabang Kuningan menggelar kajian rutin dengan mengangkat tema “Lafran Pane dan Visi Keutamaan Intelektual HMI” di Sekretariat HMI Unisa, Jumat (26/12/2025) pagi. Kegiatan tersebut membahas sejarah perjuangan HMI serta keteladanan Lafran Pane sebagai pendiri organisasi. Mulai dari perjalanan HMI sejak didirikan hingga perkembangannya saat ini, serta peran besar Lafran Pane dalam membangun HMI sebagai organisasi kader yang menjunjung tinggi nilai keislaman, keindonesiaan, dan keilmuan. Pemateri kali ini menghadirkan salah satu kader HMI Unisa yang sudah menyelesaikan LK 3, yakni Sandy. Pada kesempatan itu, Sandy, memaparkan awal mula berdirinya HMI dan dinamika perjuangannya dari masa ke masa. Ia juga menjelaskan sosok Lafran Pane sebagai figur yang melahirkan nilai-nilai luhur yang relevan bagi pembentukan pribadi kader HMI yang utuh. Menurut Sandy, Lafran Pane ...

Sempat Minder, Ini Kisah Diana Agustiningsih Jadi Duta Siswa Kabupaten Kuningan

Duta Siswa Kabupaten Kuningan Diana Agustiningsih. (foto: dok. Diana) Kuningan News – Jadi Duta Siswa Kabupaten Kuningan Diana Agustiningsih seorang remaja berusia 17 tahun asal Desa Cigarugak, Kecamatan Ciawigebang. Menjadi sosok inspiratif bagi teman-teman disekitarnya. Sekolah di SMA Negeri 1 Ciawigebang, Diana aktif dalam organisasi sosial, terutama di bidang teater dan Paskibra. Selain keterlibatannya di sekolah Ia juga menunjukkan dedikasinya dalam organisasi luar sekolah sebagai Duta Siswa Kabupaten Kuningan. Tidak hanya berkutat dalam dunia akademis, tetapi juga peduli terhadap perkembangan dirinya dan lingkungan sekitar. Diana memiliki hobi berolahraga terutama gym dan saat ini sangat fokus pada kesehatan dan kebugaran. Perjalanannya dimulai ketika ia menghadapi masalah berat badan yang berlebihan. Di usia 16 tahun, berat badannya mencapai 75–76 kg, yang membuatnya merasa minder dan tidak nyaman dengan dirinya sendiri. Dengan tekad yang kuat Diana memutuskan untuk mengubah po...

Pesan Rektor UM Kuningan di DAD IMM, Wawang: Kepemimpinan adalah Kemampuan Seseorang dalam Membangun Rasa Hormat.....

Rektor Universitas Muhammadiyah (UM) Kuningan, Dr. apt. Wawang Anwarudin, M.Sc Kuningan News -  Rektor Universitas Muhammadiyah (UM) Kuningan, Dr. apt. Wawang Anwarudin, M.Sc. menegaskan bahwa kepemimpinan dalam Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) harus menjadi sumber inspirasi, bukan patronisasi, serta mampu mematerialisasikan nilai kepemimpinan profetik, kepemimpinan Muhammadiyah, dan visi IMM dalam satu tarikan napas perbuatan. Hal tersebut disampaikan dalam kegiatan Darul Arqam Dasar (DAD) yang diselenggarakan oleh Pimpinan Komisariat (PK) IMM Fakultas Farmasi, Kesehatan, dan Sains (FFKS) Universitas Muhammadiyah Kuningan, Jumat (26/12/2025). Dalam pemaparannya, Rektor menyampaikan bahwa kepemimpinan adalah kemampuan seseorang dalam membangun rasa hormat (respect), pengakuan, kepercayaan, ketaatan, dan loyalitas dalam mengarahkan kelompok menuju tujuan bersama. Kepemimpinan juga dipahami sebagai proses memengaruhi dan mengarahkan aktivitas organisasi agar selaras dengan nilai...

PIM Kuningan Gelar Muscab, Tandai Pergantian Kepengurusan 2026-2027

  Pelita Intan Muda (PIM) Kabupaten Kuningan sukses menyelenggarakan Musyawarah Cabang (foto:didin) Kuningan News - Organisasi sosial dan kemasyarakatan Pelita Intan Muda (PIM) Kabupaten Kuningan sukses menyelenggarakan Musyawarah Cabang (Muscab), Kamis (25/12/2025). Kegiatan berlangsung di Kampus STAI Kuningan dan dihadiri oleh seluruh pengurus serta anggota Pelita Intan Muda. Muscab tersebut menjadi agenda penting organisasi sebagai penutup masa kepengurusan periode 2025-2026 sekaligus menandai dimulainya kepengurusan baru periode 2026-2027. Pelaksanaan musyawarah berlangsung dengan tertib, demokratis, dan penuh semangat kebersamaan. Muscab tersebut juga mendapat kehormatan dengan kehadiran Rektor STAI Kuningan, Dedy Setiawan ME, yang memberikan sambutan serta dukungan penuh terhadap eksistensi dan kegiatan PIM di Kabupaten Kuningan. Dalam sambutannya, Dedy Setiawan menyampaikan PIM merupakan organisasi yang termasuk dalam kategori organisasi filantropi yang memiliki peran penti...

Anggota Ekskul Candradimuka SMAN 3 Kuningan Ikuti Diklatsar, Dilatih Navigasi Darat dan Mountaineering

Anggota  Candradimuka  SMAN 3 Kuningan belajar Navigasi Darat. Kuningan News – Ekstrakurikuler Pendaki Gunung dan Penempuh Rimba (Candradimuka) SMA Negeri 3 Kuningan menuntaskan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) angkatan ke-31 di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC). Kegiatan tersebut berlangsung selama lima hari dan diikuti oleh 10 peserta. Ketua Umum Candradimuka SMAN 3 Kuningan, Yazid, mengatakan Diklatsar merupakan tahapan wajib bagi calon anggota sebelum resmi menjadi bagian dari organisasi pecinta alam tersebut. “Diklatsar menjadi proses pembentukan dasar, baik keterampilan maupun karakter, agar peserta siap menjalani aktivitas kepecintaalaman secara bertanggung jawab,” ujar Yazid, Kamis (25/12/2025). Ia menjelaskan, materi pelatihan difokuskan pada navigasi darat (navdar) dan mountaineering, serta dibekali teknik tali-temali, survival, dan pengenalan botani serta zoologi praktis. Seluruh materi disampaikan melalui kombinasi teori dan praktik lapangan. Me...

Berprestasi di SMK Auto Matsuda, Para Siswa Juara Dapat Bonus dari Mitra Industri, Bagi Raport Jadi Meriah!

Pembagian raport siswa SMK Auto Matsuda,  Rabu (24/12/2025). Kuningan News - Ratusan orangtua siswa SMK Auto Matsuda di Maleber yang hendak mengambil rapor tampak memenuhi lapangan utama, Rabu (24/12/2025). Mereka antusias untuk mengambil rapor hasil belajar anak-anaknya. Tradisi yang biasa mereka ikuti dalam setiap akhir semester ini terus berjalan, karena pihak sekolah juga mewajibkan pengambilan rapor harus oleh orangtua/wali siswa.  Suasana bertambah meriah karena selain dihadiri oleh orang tua, tampak hadir perwakilan mitra industri dari instansi dan perusahaan yang sudah bekerjasama dengan SMK Auto Matsuda. Diantaranya, dari PT Telkom, Yamaha Mora, Toyota Auto 2000, BTN dan BTN Syariah. Bahkan tidak hanya dari perusahan, tampak hadir pula perwakilan dari perguruan tinggi.  Acara dimulai dengan pengumuman untuk para juara di setiap kelas. Selain mendapatkan penghargaan dari sekolah, yang menambah istimewa adalah mereka mendapatkan reward dan bonus dari mitra industri...